Penghargaan untuk penemuan tulang dinosaurus pertama biasanya diberikan kepada orang-orang Inggris atas penemuan mereka antara abad ke-17 dan ke-19 di Inggris.
Robert Plot, seorang ahli sejarah alam Inggris, adalah orang pertama yang mendeskripsikan tulang dinosaurus, dalam bukunya The Natural History of Oxfordshire pada 1676. Selama dua abad berikutnya, palaentologi dinosaurus akan didominasi oleh banyak ilmuwan alam Inggris.
Namun, penelitian kami menunjukkan bahwa sejarah palaentologi dapat ditelusuri lebih jauh ke masa lalu. Kami menyajikan bukti bahwa tulang dinosaurus pertama mungkin telah ditemukan di Afrika sejak 500 tahun sebelum Plot.
Kami adalah tim ilmuwan yang mempelajari fosil di Afrika Selatan. Mengintip literatur arkeologi, sejarah, dan palaentologi yang telah dipublikasikan dan tidak dipublikasikan, kami menemukan bahwa ada ketertarikan terhadap fosil di Afrika sepanjang kehidupan manusia di benua tersebut.
Hal ini tidak mengejutkan. Manusia berasal dari Afrika: Homo sapiens telah ada setidaknya selama 300 ribu tahun. Benua ini memiliki keanekaragaman singkapan batuan yang besar, seperti lapisan Kem Kem di Maroko, depresi Fayum di Mesir, Lembah Celah di Afrika timur dan Karoo di Afrika selatan, yang mengandung fosil-fosil yang selalu dapat diakses oleh nenek moyang kita.
Jadi, orang Afrika yang menemukan fosil lebih dulu bukan cuma kemungkinan, melainkan tidak bisa dihindari.
Sering kali, fosil dinosaurus pertama yang seharusnya ditemukan oleh para ilmuwan justru ditemukan oleh pemandu lokal. Contohnya adalah penemuan dinosaurus raksasa Jobaria oleh suku Tuareg di Niger dan Giraffatitan oleh suku Mwera di Tanzania.
Makalah kami mengulas apa yang diketahui tentang pengetahuan masyarakat asli Afrika tentang fosil. Kami membuat daftar fosil yang tampaknya telah lama dikenal di berbagai situs di Afrika, dan mendiskusikan bagaimana fosil-fosil tersebut mungkin telah digunakan dan ditafsirkan oleh masyarakat Afrika sebelum ilmu palaentologi muncul.
Tempat berlindung dari batu Bolahla di Lesotho
Salah satu yang menarik dari makalah kami adalah situs arkeologi Bolahla, sebuah tempat berlindung dari Zaman Batu di Lesotho. Berbagai teknik penanggalan menunjukkan bahwa situs ini ditempati oleh orang Khoesan dan Basotho dari abad ke-12 hingga ke-18 (1100 hingga 1700 Masehi).
Bolahka dikelilingi oleh bukit-bukit yang terbuat dari endapan yang terkonsolidasi yang tertimbun di bawah gurun pasir yang keras seperti Sahara. Endapan ini berusia sekitar 180 juta hingga 200 juta tahun yang lalu, ketika dinosaurus pertama berkeliaran di Bumi.
Bagian Lesotho ini sangat terkenal karena menghasilkan spesies Massospondylus carinatus, dinosaurus berleher panjang dan berkepala kecil sepanjang 4–6 meter. Tulang fosil Massospondylus berlimpah di daerah tersebut dan sudah ada ketika situs ini diduduki oleh orang-orang pada Abad Pertengahan.
Pada 1990, arkeolog yang bekerja di Bolahla menemukan bahwa tulang jari Massospondylus, sebuah fosil ruas jari, telah diangkut ke dalam gua. Tidak ada kerangka fosil yang mencuat dari dinding gua, jadi satu-satunya kemungkinan bahwa tulang jari ini berakhir di sana adalah karena seseorang di masa lalu mengambilnya dan membawanya ke gua.
Mungkin orang ini melakukannya karena rasa ingin tahu, atau mengubahnya menjadi liontin atau mainan, atau menggunakannya untuk ritual penyembuhan tradisional.
Bukan hal yang aneh jika, setelah hujan lebat, orang-orang di daerah tersebut menemukan tulang belulang spesies yang sudah punah yang telah tersapu dari batu induknya. Mereka biasanya mengidentifikasikannya sebagai milik monster mirip naga yang melahap manusia atau bahkan seluruh rumah.
Di Lesotho, suku Basotho menyebut Massospondylus sebagai “Kholumolumo”. Sementara itu, di provinsi Eastern Cape yang berbatasan dengan Afrika Selatan, suku Xhosa menyebutnya sebagai “Amagongqongqo”.
Sayangnya, tanggal pasti kapan barisan tersebut dikumpulkan dan diangkut tidak diketahui. Berdasarkan pengetahuan saat ini, aktivitas itu bisa saja terjadi saat pendudukan tempat penampungan dari abad ke-12 hingga ke-18. Hal ini membuka kemungkinan bahwa tulang dinosaurus ini bisa saja dikumpulkan hingga 500 tahun sebelum penemuan Robert Plot.
Pengetahuan awal tentang makhluk yang telah punah
Kebanyakan orang mengetahui tentang fosil jauh sebelum era ilmiah, sepanjang ingatan kolektif masyarakat.
Di Aljazair, misalnya, orang-orang menyebut beberapa jejak kaki dinosaurus sebagai milik “burung Roc” yang legendaris . Di Amerika Utara, lukisan gua yang menggambarkan jejak kaki dinosaurus dilukis oleh suku Anasazi antara tahun 1000 dan 1200 Masehi. Penduduk asli Australia mengidentifikasi jejak kaki dinosaurus sebagai milik “Emu-man” yang legendaris.
Di sebelah selatan, penakluk terkenal Hernan Cortes diberi fosil tulang paha Mastodon oleh suku Aztec pada tahun 1519. Di Asia, orang-orang Hindu menyebut amon (fosil kerang laut yang melingkar) sebagai “Shaligrams” dan telah memujanya selama lebih dari 2.000 tahun.
Mengklaim pengakuan
Fakta bahwa orang-orang di Afrika telah lama mengetahui tentang fosil telah terbukti dari cerita rakyat dan catatan arkeologi. Namun, kita masih harus banyak belajar tentang hal itu.
Sebagai contoh, tidak seperti orang-orang di Eropa, Amerika dan Asia, para ahli paleontologi asli Afrika beberapa kali menggunakan fosil untuk pengobatan tradisional. Kami masih belum yakin apakah ini merupakan ciri budaya yang benar-benar unik yang dimiliki oleh sebagian besar budaya Afrika atau karena pengetahuan kami yang masih belum lengkap.
Selain itu, beberapa situs fosil yang cukup menonjol, seperti tempat tidur Kem Kem di Maroko dan gua-gua Unesco Cradle of Humankind di Afrika Selatan, masih belum memberikan bukti yang kuat untuk pengetahuan asli. Hal ini sangat disayangkan. Tradisi yang berhubungan dengan fosil dapat membantu menjembatani kesenjangan antara masyarakat lokal dan ahli palaentologi, yang pada gilirannya dapat berkontribusi dalam melestarikan situs-situs warisan yang penting.
Dengan mengeksplorasi palaentologi asli di Afrika, tim kami mengumpulkan potongan-potongan masa lalu yang terlupakan yang memberikan penghargaan kepada masyarakat setempat. Kami berharap hal ini akan menginspirasi generasi baru ahli paleontologi lokal untuk mengikuti jejak para pemburu fosil pertama di Afrika.
Rahma Sekar Andini dari Universitas Negeri Malang menerjemahkan artikel ini dari bahasa Inggris