Live Streaming MotoGP Motegi Jepang 2024 Main Race & Jam Tayang

live-streaming-motogp-motegi-jepang-2024-main-race-&-jam-tayang

tirto.id – Live streaming main race MotoGP Jepang 2024 di Sirkuit Twin Ring, Motegi, dapat disaksikan di Vision+, Vidio, dan siaran langsung Trans7. Jam tayang balapan yang berlangsung pada Minggu (6/10/2024) dimulai pukul 09.00 WIB. Sementara Trans7 akan menayangkan kelas Moto2 dan MotoGP mulai pukul 10.15 WIB.

Jorge Martin (Pramac Ducati), yang gagal naik podium di sesi sprint race MotoGP Jepang 2024, masih memimpin klasemen kejuaraan dengan mengumpulkan 372 poin. Pembalap asal Spanyol tersebut finis di posisi 4 setelah memulai balapan dari urutan 11. Di sesi main race dia pun bakal kembali start dari posisi 11.

Adapun kemenangan yang diraih Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo), di sesi sprint race berhasil memangkas selisih poin menjadi 15 poin. Pecco, pun berpeluang mendekati poin Jorge Martin, karena bakal start dari urutan ke-2 di belakang rookie Pedro Acosta (KTM Tech3), yang mengalami crash di sprint race.

Live Streaming MotoGP Jepang 2024 di Trans7 dan SPOTV

Francesco Bagnaia, yang memulai balapan dari posisi 2 bertekad bisa kembali meraih kemenangan di sesi main race MotoGP Jepang 2024. Balapan yang berlangsung di Sirkuit Twin Ring, bakal kembali ditayangkan Trans7 dan live streaming Vision+ dan Vidio melalui Kanal SPOTV.

Pecco, yang berhasil menjadi juara pun mengaku senang dengan performa motornya di seri Jepang. Meskipun meraih gelar juara sprint race, karena Pedro Acosta jatuh menjelang balapan selesai, juara dunia 2 kali itu menyebut performa motornya jauh lebih baik.

“Kami sudah bekerja sangat baik dibanding di Mandalika, ketika kami mengalami kesulitan sejak hari pertama. Sementara di Motegi, saya merasa jauh lebih baik dan meskipun balapan tidak mudah karena turun hujan menjelang akhir saya senang memenangi sprint race,” kata Francesco Bagnaia dikutip dari Crash.

Performa yang apik di sprint race bakal coba dipertahankan oleh Francesco Bagnaia. Terlebih, Pedro Acosta memiliki kecepatan yang impresif sehingga bakal sulit dikejar apabila tidak melakukan kesalahan seperti saat sprint race.

Sementara bagi Pedro Acosta, kegagalan di sprint race bakal diperbaiki di balapan utama. Dia mengaku sudah belajar dari kesalahan tersebut dan bakal berupaya meraih hasil terbaik. Jika mampu menunjukkan performa seperti sprint race, sebelum terjatuh pembalap 20 tahun tersebut berpeluang meraih kemenangan grand prix pertamanya di MotoGP 2024.

“Itu adalah kesalahan saya pribadi. Itu adalah kesalahan bodoh, yang harus saya terima. Saya meminta maaf kepada seluruh tim yang sudah bekerja keras, tetapi saya semakin yakin lebih dekat dengan kemenangan grand prix pertama di MotoGP,” kata Pedro Acosta via Crash.

Berbeda dengan Pedro Acosta yang optimistis meraih kemenangan setelah mengalami crash, Jorge Martin justru harus bekerja keras agar bisa mempertahankan posisinya di puncak klasemen kejuaraan. Meski gagal naik podium di sesi sprint race, dia menyebut meraih hasil yang bagus.

Kendati begitu, Jorge Martin harus bisa memberikan penampilan yang ekstra agar bisa naik podium di sesi main race MotoGP Jepang 2024. Pasalnya, dengan Pecco start dari urutan ke-2, peluang rivalnya itu finis di posisi depan lebih terbuka.

“Finis ke-4 di sprint race adalah hasil yang bagus. Saya senang dengan ini tetapi akan jauh lebih baik jika saya tidak terjatuh di kualifikasi. Ini mengecewakan karena menurut saya kami punya potensi untuk bersaing di posisi depan,” ujar Jorge Martin dilansir Crash.

Selain balapan di kelas utama Grand Prix Jepang juga menghadirkan balapan di kelas Moto2. Pembalap tuan rumah Ai Ogura yang saat ini memimpin klasemen kejuaraan bakal berupaya mempertahankan posisi teratas sekaligus lebih dekat dengan gelar juara dunia.

Ai Ogura saat ini memimpin klasemen Moto2 dengan mengumpulkan 208 poin, unggul 42 poin dari Sergio Garcia Dols, di posisi 2. Dengan balapan menyisakan 5 seri lagi, Ogura bakal mengunci gelar juara dunia dengan memenangi 3 grand prix lagi, termasuk di MotoGP Jepang 2024.

Jam Tayang Main Race MotoGP Jepang 2024 di Trans7

Apabila tidak ada perubahan jadwal MotoGP Jepang 2024 pada Minggu, 6 Oktober 2024 akan mulai tayang di Trans7 pukul 10.15 WIB. Jalannya balapan di Sirkuit Twin Ring, Motegi, yang ditayangkan adalah kelas Moto2 dan MotoGP.

Sementara untuk menonton seluruh sesi balapan MotoGP Jepang 2024 dapat dilakukan melalui live streaming Vidio atau Vision+ di Kanal SPOTV. Anda dapat berlangganan paket yang telah disediakan untuk menonton MotoGP 2024.

Link Live Streaming MotoGP Jepang di Vidio

Link Live Streaming MotoGP Jepang di Vision+

*Jadwal MotoGP Jepang 2024 dan stasiun TV yang menayangkan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.


tirto.id – Olahraga

Kontributor: Permadi Suntama

Penulis: Permadi Suntama

Editor: Iswara N Raditya

0
joy
Joy
0
cong_
Cong.
0
loved
Loved
0
surprised
Surprised
0
unliked
Unliked
0
mad
Mad
Live Streaming MotoGP Motegi Jepang 2024 Main Race & Jam Tayang

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Install App

By installing our application, you can access our content faster and easier.

Login

To enjoy Kabarwarga privileges, log in or create an account now, and it's completely free!

Follow Us