Benarkah Perempuan Minim Akal dan Agama?

benarkah-perempuan-minim-akal-dan-agama?

Mubadalah.id – Muncul di benak para modernisme dari Sunnah Nabi yang mengganggap bahwa perempuan minim mempunyai akal dan agama.

Apalagi mereka kerap menggunakan hadis berikut sebagai dalil dasar mereka mengatakan bahwa Perempuan minim akal dan agama.

عَنْ عَبْدِ اللَّهِ بْنِ عُمَرَ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُمَا عَنْ رَسُولِ اللَّهِ ﷺ أَنَّهُ قَالَ : ….. وَمَا رَأَيْتُ مِنْ نَاقِصَاتِ عَقْلِ وَدِينِ أَغْلَبَ لِذِي لُبِّ مِنْكُنَّ »فْطِرُ فِي رَمَضَانَ فَهَ قَالَتْ : يَا رَسُولَ اللَّهِ، وَمَا نُقْصَانُ الْعَقْلِ وَالدِّينِ ؟ قَالَ: «أَمَّا نُقْصَانُ الْعَقْلِ: فَشَهَادَةُ امْرَأَتَيْنِ تَعْدِلُ شَهَادَةَ رَجُلٍ فَهَذَا نُقْصَانُ الْعَقْلِ، وَتَمْكُثُ اللَّيَالِيَ مَا تُصَلِّي، وَتُذَا نُقْصَان الدين

“Aku belum pernah melihat perempuan yang kekurangan akal dan agama lebih dari satu di antara kalian. Mereka bertanya: Apa kekurangan agama dan akal kami ya Rasulullah?”.

Beliau bersabda: “Bukankah kesaksian seorang Perempuan sama dengan separuh kesaksian laki-laki?” Mereka berkata: “Ya.” Beliau menjawab: “Bukankah ini disebabkan oleh kurangnya akal dan tidak berdoa?”. (HR. Shahih Muslim, Kitab Iman)

Kaum modernis memahami dari hadis ini bahwa Sunnah Nabi meremehkan perempuan dan memandang mereka tidak memiliki akal, dan ini berarti kurangnya kemampuan mental mereka, bahkan kerap kali mereka memberikan stigma bahwa kemampuan berpikir perempuan lebih rendah dibandingkan kemampuan laki-laki pada umumnya.

Artinya perempuan berbeda dengan laki-laki dalam struktur pemikirannya, jadi mereka dianggap lebih rendah dalam struktur kecerdasan otak.

Namun teks hadis tersebut tidak menetapkan akal dan agama perempuan yang bernilai separuh dari laki-laki, apalagi menetapkan keunggulan tinggi kepada laki-laki dalam segala hal. Padahal Islam tidak menilai seseorang dari jenis kelamin dan segala rupa bentuk tubuh.

Dalam kebanyakan artikel terdapat isu-isu yang diangkat pada hadis ini adalah tentang banyak nya perempuan yang akan masuk ke dalam neraka. Larangan perempuan menjadi pemimpin dalam hukum islam, dan masih banyak hal lagi untuk menjatuhkan kredibilitas seorang perempuan.

Pemimpin Perempuan

Padahal menurut saya hal tersebut sudah tidak relevan lagi, karena sekarang perempuan sudah mampu berargumentasi bahkan melebihi laki-laki. Banyak sekali pemimpin perempuan hebat yang hadir di zaman sekarang.

Kita bisa melihat contoh pemimpin, mulai dari Perempuan seperti Menteri Keuangan Indonesia Bu Sri Mulyani Indrawati, Menteri Luar Negeri Bu Retno LP Marsudi, dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa. Selain tokoh publik banyak perempuan yang berani tampil dan berani menyuarakan kebebasan untuk setara dengan laki-laki.

Dalam Islam sendiri sudah banyak menjelaskan di berbagai ayat dan hadis bahwa jenis kelamin dan hal lain yang bersifat terbatas bukanlah ukuran dari sebuah kemuliaan, sehingga ini menjadi sebuah pembelaan terhadap perempuan dari tindakan diskriminatif dan peminggiran peran perempuan hampir di semua bidang kehidupan.

Berbagai konsep negatif yang menyudutkan seorang perempuan di tolak mentah-mentah dalam masyarakat pada zaman sekarang. Karena hal tersebut tidak sesuai dengan hukum yang ada.

Bila orang-orang meragukan Sunnah Nabi di atas dan yang menyatakan bahwa Sunnah tersebut merampas hak-hak perempuan dan menuduh mereka kekurangan akal dan agama. Maka yang kita harapkan untuk kembali mengkaji sunnah tersebut. Lalu melihat kembali asbabul wurud sunnah tersebut yang pernah Nabi Muhammad Saw ucapkan.

Keakraban Nabi dengan Perempuan

Karena dalam Sunnah tersebut merupakan sebuah penggalan dari teks hadis yang keseluruhannya sedang mengisahkan suasana keakraban antara Nabi Muhammad Saw dengan para perempuan pada hari raya.

Indikasi paling jelas dalam konteks hadis tersebut adalah bahwa membicarakan hal ini menunjukan dua hal. Salah satunya hadis tersebut tidak berlaku pada semua Perempuan, melainkan kepada mereka yang tidak berlaku pada bagian tertentu.

Selanjutnya, Nabi Muhammad Saw. menyampaikan hadis tersebut kepada mereka yang mempunyai keberanian menentang dan tekad dalam hati dengan kata-kata mujarab. Oleh karena itu hadis tersebut tidak bermaksud untuk meremehkan seorang perempuan. Akan tetapi mengungkapkan keheranan atas kekuatan dan kekuasaan laki-laki.

Selain itu, dalam peristiwa tersebut terekam  Nabi Muhammad Saw. sedang akrab dengan para perempuan, sehingga pandangan orang-orang modernisme itu tidak sesuai dengan hadis Nabi karena nabi sendiri justru sangat memuliakan perempuan.

Maka narasi perempuan minim akal dan agama sangat tidak relevan. Apalagi di Indonesia sendiri banyak perempuan hebat dan memberikan pengaruh yang besar terhadap negeri ini. []

0
joy
Joy
0
cong_
Cong.
0
loved
Loved
0
surprised
Surprised
0
unliked
Unliked
0
mad
Mad
Benarkah Perempuan Minim Akal dan Agama?

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Install App

By installing our application, you can access our content faster and easier.

Login

To enjoy Kabarwarga privileges, log in or create an account now, and it's completely free!

Follow Us