Gadgetren – Melalui handphone Galaxy A35 5G dan Galaxy A55 5G, Samsung Electronics Indonesia bersama dengan KINCIR kembali menggelar perhelatan Samsung Galaxy Academy 2024.
Samsung Galaxy Gaming Academy merupakan program inisiatif Samsung Electronics Indonesia yang bertujuan untuk melahirkan talenta esports yang dipersiapkan secara khusus untuk melahirkan atlet profesional terbaik Indonesia.
Di tahun keduanya ini, Samsung Galaxy Gaming Academy 2024 kembali melanjutkan perjalanan untuk terus mendukung industri esports Tanah Air. Di Samsung Gaming Academy, para peserta tak hanya bisa mendapatkan pelatihan langsung dan intensif dari coach profesional, level-up skill di Gaming House dengan fasilitas terbaik, tapi juga berkesempatan untuk bertanding di turnamen Piala Presiden Esports 2024.
Tahun ini, Samsung Indonesia menggandeng Bjorn “Zeys” Ong sebagai Galaxy Coach. Dipilihnya Bjorn sebagai coach salah satunya karena prestasinya yang telah memegang dua kali gelar juara dunia MLBB.
Untuk pendaftaran Samsung Galaxy Academy 2024 tengah berlangsung hingga tanggal 12 September 2024 yang terdiri dari tiga kategori mencakup solo dengan maksimal 90 tim, tim dengan maksimal 38 tim, dan kualifikasi Roadshow.
Samsung Galaxy Academy membuka pendaftaran untuk peserta dari berbagai kalangan mulai dari komunitas umum, termasuk fanbase tim esports, mahasiswa, dan pelajar SMA. Bagi kamu yang berminat mengikuti Samsung Galaxy Academy bisa mengisi formulir melalui situs ini.
Para Tim dan peserta Solo yang ingin mendaftarkan diri bisa mengisi data lengkap mulai dari nama lengkap, asal provinsi, asal kota, tanggal lahir, email, NIK dan Upload KTP atau KK, dan upload foto player dengan maksimum file yang dapat diupload adalah 10 MB.
Para peserta akan mendapatkan materi pembelajaran dan pelatihan di bawah bimbingan coach Zeys untuk kategori game Mobile Legends. Zeys menyampaikan bahwa dengan dukungan Samsung di industri esports, khususnya melalui Samsung Galaxy Gaming Academy, adalah langkah besar dalam mendorong pertumbuhan ekosistem Mobile Legends di Indonesia.
Zeys menambahkan pihaknya telah menyiapkan program pelatihan yang mencakup 11 sesi intensif, mulai dari Coaching Clinic untuk meningkatkan kemampuan hero, komunikasi tim, dan analisis strategis, hingga Mentality & Character Building yang berfokus pada pengendalian emosi dan mental juara, serta latihan fisik yang mendukung keseimbangan nutrisi dan kebugaran.
Para peserta akan mendapatkan program pelatihan tersebut dalam masa karantina sehingga mereka dapat intens dan fokus mengasah keterampilan dan mentalitas juara mereka. “Bagi para peserta, persiapan yang matang sangatlah penting, mulai dari memahami hero compositions, macro rotations, hingga decision making,” ujarnya.
Selain latihan komprehensif yang akan diberikan, Zeys juga kabarnya memperhatikan detail smartphone Galaxy A55 5G yang disediakan Samsung untuk masa pelatihan nanti. Menurutnya, perangkat Galaxy A55 punya spesifikasi yang memudahkan penggunanya meningkatkan skill bermain, mulai dari chipset, layar, sampai ke performa keseluruhan.
Galaxy A55 5G telah dirilis pada bulan April 2024 yang hadir dengan tiga varian terdiri dari RAM 8 GB + penyimpanan 128 GB seharga Rp5.999.000, RAM 8 GB + penyimpanan 256 GB senilai Rp6.499.000, dan RAM 12 GB + penyimpanan 256 GB seharga Rp6.899.000.
Keunggulan fitur-fiturnya ialah dukungan chipset Exynos 1480 (4nm) Octa-Core 2,75 GHz, didukung tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 MP ditambah OIS (Optical Image Stabilization), ultrawide 12 MP, dan makro 5 MP. Sedangkan kamera depannya memiliki resolusi 32 MP.
Layar Galaxy A55 5G berukuran 6,6″ yang memiliki panel Super AMOLED serta mendukung resolusi Full HD+ (2340 x 1080 piksel), HDR10+, tingkat kecerahan puncak 1.000nit, dan refresh rate hingga 120Hz.
Tentang penulis
Ageng Wuri
Reporter Gadgetren yang aktif menulis seputar berita terbaru di dunia smartphone, tablet, IoT, laptop, hingga peralatan elektronik rumahan.